Haruskah Mencuci Tangan Saat Keluar Toilet Rumah Sendiri? Semua orang tahu aturan mencuci tangan setelah keluar kamar mandi. Namun, sepertinya itu hanya dilakukan saat berada di kamar mandi umum dan melewatkan aturan ini saat di rumah. Seorang ahli mikrobiologi di New York University Langone Medical Center, Philip Tierno, Ph.D menganjurkan untuk tetap mencuci tangan setelah menggunakan kamar mandi, meskipun di rumah sendiri. Alasan pertama, kata Tierno, rata-rata pria dewasa memiliki 30 triliun sel manusia dan 39 triliun sel kuman. Mencuci tangan. Foto: Pexels “Sistem kekebalan tubuh Anda menerima kuman ini sebagai bagian diri Anda,” ujar Tierno menegaskan, seperti yang dilansir dari Men's Health, Selasa (11/12). Terlebih lagi, Anda, pasangan, dan keluarga kemungkinan membawa mikroorganisme yang sama, kemudian terjadi penyebaran kuman secara terus menerus. Ada kemungkinan juga Anda menyesuaikan diri dengan kuman mereka. Tetapi itu tidak berarti Anda dapat ...